Mengajarkan Anak Toilet Training (Part 2)

No Comments

Hola,
Akhirnya Maliq masuk usia 3 tahun. Yeay! Hal terpenting dari usia barunya sekarang adalah Maliq sudah nggak pakai diapers lagi. Full day without diapers. Huraaahhh!!!

Cerita Toilet Training Part 1 bisa dilihat di sini.

Menghitung bulan sebelum Maliq ulang tahun ketiga, saya dan suami sama sekali nggak memaksa Maliq untuk lepas diapers. Karena memang mengajarkan pipis di toilet sulit, saya yakin Maliq tahu rasanya mau pipis tapi entah harus menjelaskan seperti apa ke Maliq bahwa perasaan mau pipisnya harus di tahan dulu sebelum ke toilet. Aduh! Sulit ngebayanginnya.

Tapi, untungnya kami tidak melewati proses panjang menjelaskan ini itu detil ke Maliq. Kebetulan, Maliq punya sepupu seumuran, selisih umur hanya 6 bulan, sepupunya lebih dulu lahir. Namanya Rezki. Waktu itu, Rezki datang ke rumah sudah mengenakan celana dalam dan tidak pakai diapers lagi. Maliq tentu tahu dong perbedaan diapers yang selama ini dia pakai dengan celana dalam yang dipakai Rezki. Tapi, waktu itu Maliq nyebutnya "pempes kecil" (pempes = merk diapers).

Momen itu lah yang membuat saya terpacu untuk ngajarin Maliq untuk pakai celana. Tentu saja, saya beri tahu dulu, kalau Maliq sudah besar, nanti pakai "pempes kecil" seperti rezki ya? Maliq cuma iya iya aja.

Akhirnya saya beli setengah lusin celana dalam anak, dipakai saat weekend. Itu pun cuma siang hari karena kalau malam pasti 'bocor'. Sekali, dua kali, Maliq sempat minta pakai celana terus tapi memang banyak 'kebocoran-kebocoran' yang terjadi. Huft!

Saya sering beritahu kalau mau pipis, harus di toilet. Nggak cukup sekali, itu berlangsung berkali-kali bahkan Maliq sempat ingin pakai diapers lagi dengan dalih "Pakai pempes besar aja, kalo pempes kecil nanti basah." Begitulah kira-kira alasan anak kecil ini.

Kemudian, saya nyiapin celana dalam agak banyak. Gimana pun juga, dia harus bisa tanpa diaper. Kejadian pengulangan ini mungkin berlangsung sebulan, hingga akhirnya Maliq benar-benar bisa bilang "Mau pipis." lalu dia minta diantar ke toilet.

Untuk malam hari, beberapa kali masih dipakaikan diapers. Lalu, setelah kurang lebih sebulan saya lihat diapersnya selalu kering saat bangun tidur, saya memberanikan diri memakaikan Maliq celana dalam saat tidur. Setiap malam sebelum tidur, selalu saya paksa untuk pipis dan bangun tidur, saya selalu gendong ke kamar mandi sebelum dia pipis di kasur.

Alhamdulillah, sebelum genap 3 tahun, akhirnya Maliq bisa tanpa diapers seharian bahkan tidur malam juga. Yeaaaaayyyy! Nggak nyangka akan secepat ini sih prosesnya. Huhuhu. Terharu :(

Tips tambahan dari tips yang saya kasih dahulu:
1. Ajarkan membuka dan memakai celana sendiri.
2. Ajarkan apa yang harus ia lakukan di toilet (misal: buka tutup toilet, siram/flush toilet setelah menggunakan, dll).
3. Jangan marahi saat ia pipis di celana tapi beritahu bahwa celana yang basah itu bau dan lengket, jadi harus pipis di toilet.
4. Biarkan ia merasakan celananya basah karena dari situ ia akan merasa tidak nyaman lalu belajar untuk mengungkapkan keinginannya untuk pipis.
5. Sediakan banyak celana dalam untuk berganti, in case terlalu banyak ngompol dan setiap hari si kecil harus pakai celana.

Semangat, ya, Buibuk!
Semua pasti akan bisa pada waktunya :)



Cheers,
L
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar

Posting Komentar

Shout your comment here and thanks for dropping by :)