Halooookh!

Akhir bulan lalu, saya sekeluarga liburan ke Belitung. Liburan yang tidak direncanakan karena awalnya saya hanya ikut Outing kantor. Tapi, berhubung masih punya jatah cuti dan memang tahun ini kami belum liburan, akhirnya saya dan suami memutuskan liburan aja sekalian.

Yeay.. saya pun extended 3 hari.

Like a wish come true, liburan tahun lalu, saya pernah mention kalau saya bingung pilih liburan kemana, antara Bali atau Belitung. Akhirnya kami pilih ke Bali, tahun ini ternyata alhamdulillah rejekinya ke Belitung. Tahun depan kemana yaaaaa.. semoga bisa jalan "agak" jauh, aamiin :))

(Baca postingan Liburan ke Bali di sini)

Day 1
Suami saya dan Maliq berangkat dari Jakarta sekitar jam 9 pagi, sampai di Belitung jam 10 lewat, memakan waktu perjalanan 1 jam. Maskapai penerbangan dari / ke Belitung tidak terlalu banyak tapi cukup bervariasi dengan range harga yang tidak terlalu menguras kantong. Hanya sekitar 300 ribuan sekali terbang (PP sekitar 600-700) menggunakan pesawat budget (Lion Air / Sriwijaya / Nam Air). Pesawat lainnya yang lebih nyaman ada Citilink atau Garuda dengan range harga yang bervariasi (harga sesuai jam keberangkatan), setahu saya, Garuda first flight dari/ke Belitung cukup murah, hanya sekitar 500 ribuan.

Sesampainya di Bandara Tanjung Pandan, suami saya sudah ditunggu oleh driver yang mengantar mobil. Kami menyewa mobil selama tiga hari tanpa driver (lepas kunci). Sewa mobil pun cukup murah, hanya 200 ribu untuk merk Agya/Ayla. Kenapa kami pilih lepas kunci? Karena memang kami lebih suka mengatur trip kami sendiri, walaupun jatohnya budget liburannya jadi lebih mahal dibanding ikut "open trip". Tapi, dalam keadaan bawa anak yang schedulenya nggak bisa se-tight single trip, jadi lebih nyaman sih saya sewa sendiri. Toh, mau kemana-mana sekarang sudah bisa akses Google Maps.

Read More