Hai Semuanya !

Masalah jerawat bagi saya belum menemukan titik terang, sedih deh ! Saya sudah berganti 3 merk obat jerawat yang dijual di drugstore. Saya juga sempat posting pengalaman saya disini. Sebelumnya saya pakai Pond Pimple Care tapi nggak berefek apa-apa. Kemudian saya pakai Sari Ayu Intense Care dan Sari Ayu Lotion Jerawat, awal pemakaian sangat ampuh menghilangkan jerawat, tapi after pemakaiannya kadang kulit saya terkelupas setelah jerawatnya kempes dan kulit jadi susah ngeblend dengan make up karena terkelupas itu. Padahal bagus banget dan menurut saya terbilang ampuh menghilangkan jerawat besar dan kecil. 

Setelah bingung mau coba apa lagi, saya pun akhirnya tertarik buat pakai merk Acnes karena selalu eye catching dipajang di drugstore. Warnanya putih hijau.

Produk Acnes merupakan acne series keluaran Rohto, lisensi dari USA. Acnes dikhususkan untuk kulit berjerawat, jadi jenis produknya banyak, nggak cuma face wash aja, ada bedak sampai foundation juga. 



Pertama kali saya coba produk ini yaitu Acnes Creamy Wash. Packagingnya sama seperti face wash kebanyakan warnanya putih bertutup hijau bentuk tube. Formulanya lembut dan sama sekali nggak ada efek dingin, perih atau apapun di kulit. Klaim dari produk face wash ini creamy. Jadi, memang saat menyentuh kulit, terasa creamy, ringan dan tidak bikin kulit kering. 

Read More


Hola hola !

Setelah seminggu absen nggak posting karena sibuk dan nggak ada ide, padahal udah berjanji posting seminggu dua kali, akhirnya saya nemu ide juga hahahahaha.

Jadi ceritanya begini, beberapa waktu lalu, saya lagi iseng baca-baca tulisan yang di share di facebook oleh teman saya. Isinya adalah seorang ibu yang menceritakan bahwa anaknya ketergantungan gadget. Pagi, siang, sore, dan malam tangan mungilnya tak lepas dari sebuah tab. Usia anak itu sekitar 4-5 tahun, dia sudah main gadget sejak usia 1 tahun. Yang anak itu lakukan saat pegang gadget adalah bermain games. Si ibu secara sengaja mendownload games di tab yang juga sengaja dibelikkan untuk si anak. Sudah kebaca dong ya, semua hal dilakukan si ibu dengan kesadaran penuh untuk anaknya. 

Saya merasakan pengalaman ini begitu dekat dengan saya karena anak saya umurnya nggak jauh beda. Bedanya adalah saya sangat meminimalisir anak saya menggunakan gadget untuk main. Biarlah saya dibilang gaptek (toh pada kenyataannya tidak), galak, sok idealis atau apapun, yang jelas saya dan suami saya sudah sepakat bahwa gadget tidak akan kami berikan ke anak kami yang masih balita secara berlebihan. Kenapa ?

Read More


Halo semuanya !

Kali ini saya mau cerita tentang pengalaman mengajarkan Maliq buang air besar dan kecil di toilet atau sering disebut toilet training. Postingan dibagi menjadi beberapa bagian karena cerita toilet training ini masih belum selesai sampai saat ini. Saya baru berhasil mengajarkan buang air besar karena buang air kecil lebih sulit diprediksi. Tapi, alhamdulillah Maliq sudah paham apa itu buang air besar / kecil dan dimana tempatnya. Pelajaran penting pertama adalah tahu dimana mereka harus lakukan itu dulu.

Toilet training untuk anak dibawah 2 tahun susah-susah gampang. Kenapa ? Karena mereka belum benar-benar bisa komunikasi dan mengutarakan keinginannya. Sebagian anak bisa mengekspresikannya tapi sebagian lagi mungkin belum bisa. Tapi, menurut saya saat anak sudah memasuki usia 1 tahun, nggak ada salahnya kenalkan terlebih dahulu apa itu toilet. 

Caranya ?

Sejak usia 1 tahun sebisa mungkin saat sedang di toilet entah itu mandi atau cuci tangan, saya selalu kasih tahu potty (tempat duduk anak di toilet) itu untuk 'ee'. Saya gunakan bahasa sederhana. Buang air besar itu 'ee', mudah penyebutannya dibanding kata lain, misal 'pup'. Ini berguna saat anak mulai bisa bicara, mereka akan selalu nyebut potty itu dengan ee. 

Read More
Hai hai !

Weekend kali ini saya mau cerita soal destinasi keluarga yang menarik dan terjangkau. Pernah nggak buibu sesekali kepikiran mengajak anak-anak ke Istana Bogor ? Apalagi sejak booming kartun Sofia the First, pasti hampir setiap anak-anak perempuan suka banget yang namanya karakter Sofia ini lengkap dengan kehidupan-kehidupan ala kerajaannya. Maka ada baiknya supaya weekend nggak bosan ke mall, ajaklah short gateway ke Bogor mengunjungi istana dalam bentuk nyata yaitu Istana Bogor dan menginap satu malam di kota hujan itu.


Source : kebudayaan.kemdigbud.go.id

Istana Bogor ini memang tidak dibuka secara umum setiap harinya. Ada program rutin kunjungan istana yang disebut Istana Open terutama saat menyambut hari jadi Kota Bogor tanggal 24 - 26 Mei dan 30 - 31 Mei.

Istilah lain dari Istana Open ini namanya Istura, artinya Istana untuk rakyat. Ada beberapa syarat yang harus diikuti untuk bisa berkunjung ke Istana Bogor ini yaitu dilarang membawa ponsel, berpakaian formal lengkap dengan celana bahan dan berpenampilan rapih lengkap dengan sepatu.

Read More